Resep Ayam Bakar Betutu Khas Bali

Daging ayam adalah makanan yang paling sering kita dapatkan dimanapun kita berada. Seperti ayam goreng dan ayam bakar adalah hal yang biasa. Kali ini saya akan memberikan sesuatu yang berbeda yaitu ayam bakar betutu. Resep ayam bakar betutu yang saya berikan ini mudah dan bisa anda lakukan di rumah tentunya. Akan tetapi untuk memasak masakan yang satu ini anda harus lebih teliti dan sedikit sabar. Dan bahan yang akan digunakan adalah bahan yang mudah anda temukan dimanapun anda berada.

Bahan-bahan yang diperlukan yaitu ayam yang utuh dan sudah dipisahkan dengan bagian dalamnya (jeroan), garam halus, serai, daun jeruk, minyak goreng, daun singkong yang sudah direbus sebelumnya, daun pisang, dan jeruk nipis (dibelah 2). Lalu ada juga bahan yang akan dihaluskan yaitu terasi, ketumbar, jahe seruas jari yang diparut, kunyit, lengkuas, cabai rawit yang berwarna merah, bawang putih, cabai merah yang sudah dibersihkan, garam halus, dan gula. Untuk takaran bumbunya anda dapat menyesuaikan sesuai dengan selera anda, gunakanlah naluri memasak anda untuk takarannya.

Cara membuatnya yaitu pertama-tama, peras jeruk nipis dan campurkan dengan garam. Pakai campuran tersebut untuk melumuri ayam yang sudah dibersihkan. Setelah itu diamkan dulu selama kurang lebih 10 menit. siapkan minyak goreng untuk menumis dan panaskan. Bumbu halus yang sudah kita buat tadi sekarang kita masukan dan tumis sampai harum, dan masukan serai yang sudah sudah disiapkan dan aduk hingga rata, lalu angkat. Bumbu yang sudah kita tumis tadi, kita bagi menjadi 2 bagian. Ambil 1 bagian untuk melumuri ayam. Sedangkan yang satunya lagi dicampurkan dengan daun singkong dan daun jeruk untuk dicampur sampai rata yang nantinya akan dimasukan kedalam rongga ayam. Dan daun pisang yang sudah kita siapkan tadi berguna untuk membungkus ayam sebelum dikukus selama kurang lebih 20 menit sampai benar-benar matang, lalu angkat dan ayam siap disajikan. Itulah resep ayam bakar betutu khas Bali.
close
close